Perkembangan Indra Penciuman Bayi Sejak Dalam Kandungan

klinikabar.com, Perkembangan Indra Penciuman Bayi Sejak Dalam Kandungan - Indra penciuman bayi sangat sensitif saat masih dalam kandungan, bayi dalam kandungan sudah bisa merasa ngeri saat mencium aroma rokok, ini salah satu bukti indra penciuman bayi sudah bekerja, bahkan saat belum dilahirkan sudah sangat sensitif terhadap aroma yang buruk sejak awal.

Perkembangan Indra Penciuman Bayi 


Gambar Perkembangan Indra Penciuman Bayi Sejak Dalam Kandungan


Saat lahir, indra penciuman bayi adalah yang terkuat dianatara panca indra lainnya. Jadi pastikan anda menjaganya dengan optimal, bahkan harus menjaga indra penciuman bayi sejak dalam kandungan. Bagi bayi yang baru lahir, aroma adalah yang membuat bayi dapat mengenali anda dan menolak wanita lain. Aroma anda pulalah yang membuat bayi jadi tenang. Tapi, tahukah anda, bahwa kemampuan indra penciuman bayi mulai berkembang sejak dalam kandungan? Mari kita cari tahu tentang panca indra istimewa ini.

Perkembangan Indra Penciuman Bayi Pada Kehamilan Trimester Ketiga

Indra penciuman bayi berkembang di usia kehamilan 28 minggu (ada yang mengatakan sejak bulan ke-6) dan menjadi sempurna sepanjang trimester ke tiga. Disini, cairan ketuban lah yang memegang peranan penting, melalui cairan ketuban ini, indra penciuman "disalurkan". Cairan ketuban membawa aroma ke janin, sehingga meski masih dalam kandungan, janin sudah memiliki preferensi akan aroma tertentu. Ini artinya, bila anda doyan memakan makanan pedas, bisa dipastikan bayi anda ikut mencicipi aroma dari makanan tersebut. Namun, anda tidak perlu puasa makanan kesukaan, karena pada prinsipnya, ibu hamil memerlukan nutrisi yang cukup dan seimbang agar pertumbuhan bayi berjalan optimal.

Perkembangan Indra Penciuman Bayi Saat Lahir

Menurut Alan Greene, M.D., clinical professor of pediatrics di Stanford University School of Medicine, Amerika Serikat, saat lahir adalah momen yang krusial bagi bayi. Indra penciuman bayi baru lahir (newborn) sudah sedemikian berkembangnya sehingga bayi menggunakan indra penciumannya - lebih dari panca indra lain sebagai cara orientasi diri. 

Dalam suatu eksperimen, ditemukan bahwa bayi mampu mengenali aroma air ketubannya. Saat payudara ibunya dioles dengan air ketuban, terlihat bayi bergerak ke arah tersebut hanya dalam waktu beberapa jam setelah dilahirkan. Meski demikian, preferensi ini akan hilang setelah beberapa hari. Saat bayi anda mencium aroma anda, ia akan mengarahkan kepalanya ke payudara anda- seperti saat pertama ditempatkan - dan mulai menggerakkan mulutnya atau menjadi tenang.

Demikian juga menurut Joy Browne, Ph.D., guru besar pediatrik dan psikiatri di Universiy of Colorado Denver Anschutz Medical Campus, Amerika Serikat. Hebatnya indra penciuman bayi bukan hanya itu saja. Menurut studi yang dipublikasikan di Jurnal Neuroscience and Biobehavioral Reviews, bayi juga sudah bisa mengenali aroma produk kecantikan yang anda pakai.

Perkembangan Indra Penciuman Bayi Di Dua Bulan Pertama Dilahirkan

Dalam tahap ini, bayi tetap lebih menyukai aroma anda-bahkan bila anda belum mandi sekalipun - dibanding aroma orang lain. Berbicara tentang belum mandi, justru aroma tubuh alami lah yang dicari oleh bayi. Jadi bila sekali saja anda tidak mandi, itu tidak mengapa. Dari tahap ini hingga usia 8 tahun, kemampuannya akan berkembang demikian pesatnya hingga bahkan akan lebih baik dari indra penciuman anda selama beberapa tahun.

Ciptakan Bonding Untuk Melatih Indra Penciuman Bayi

1. Gunakan sampo, sabun, bahkan deodoran yang sama dengan produk yang digunakan bayi, karena bayi suka akan aroma yang tidak asing baginya dari sejak dalam kandungan hingga lahir.

2. Siapkan 1 baju anda yang tidak di cuci, lalu dekatkan pada bayi anda jika bayi anda sedang rewel. Aroma anda membuat bayi menjadi tenang. Bisa juga, anda mencoba dengan benda lain, seperti selimut yang memiliki aroma ASI atau lotion-nya. Aroma menenangkan, seperti lavender, juga bisa dicoba.

3. Ciptakan juga bonding si kecil dengan ayah. Aroma ASI kadang membuat bayi terjaga sehingga sesekali perlu menjauhkan bayi dengan anda. Jadi sering-sering lah membuat seorang ayah memeluk bayinya, agar bayi anda menjadi familiar dengan aroma ayahnya.

Cara Menjaga Indra Penciuman Bayi

  • Selalu cuci tangan sebelum bersentuhan dengan bayi anda
  • Jaga kebersihan hidungnya. Bila bayi menunjukkan gelagat tidak nyaman, coba cek siapa tahu ada benda atau kotoran di hidungnya
  • Punya bakat alergi? hindarkan diri anda dari sumber alergi (alergen), misalnya debu, AC, serangga, atau pembersih rumah.
  • Hindari penempatan aroma yang berbau tajam di bawah lubang hidungnya.


Penutup

Untuk menjaga indra penciuman bayi, sebaiknya anda jangan sesekali mengoleskan minyak penghangat dibawah lubang hidung bayi supaya nafas bayi bisa lega, karena hal itu akan merusak sel rambut di rongga hidung bayi. Padahal, sel rambut inilah yang berfungsi menerima rangsangan penciuman bayi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel