8 Kebiasaan Yang Membuat Anda Cepat Tua

Klinikabar.com, 8 Kebiasaan Yang Membuat Anda Cepat Tua - Anda terlihat tua? Harap waspadai kebiasaan dan perilaku anda, karena anda mungkin cemas saat bercermin melihat wajah anda terlihat lebih tua dari usia anda yang sebenarnya. Tidak perlu mencari kambing hitam dari semua itu. Ketika masih muda anda belum sempat berpikir tentang kemungkinan menjadi tua. Anda pikir mungkin lebih baik energi yang berlimpah itu disalurkan ke kegiatan yang produktif, seperti mengembangkan karir, menambah gelar di belakang atau di depan nama anda, atau berkonsentrasi ke pasangan anda. Anda benar. Masa depan memang harus mulai diperjuangkan sejak hari ini. Tapi, kalau anda merasa terlalu muda untuk mengkhawatirkan hal itu, maka kemungkinan anda akan menjadi cepat tua.

Beberapa Faktor Penyebab Cepat Tua


Gambar 8 Kebiasaan Yang Membuat Anda Cepat Tua


Terlihat tua itu disebabkan oleh banyak faktor intrinsik dan ekstrinsik yang tanpa disadari menambah umur di wajah anda. Aneh? Enggak ko. Study di Universitas Chicago belum lama ini menyimpulkan bahwa kebiasaan sehari-hari yang kelihatannya aman-aman saja ternyata mampu menggerogoti keremajaan kulit anda. Apa saja itu? silahkan simak tentang kebiasaan yang membuat anda cepat tua.

8 Kebiasaan Yang Membuat Anda Cepat Tua

Di bawah ini ada beberapa kebiasaan yang dapat membuat Anda cepat tua, sehingga harus di perhatikan, berikut ulasannya di bawah ini.

1. Radikal Bebas

Orang muda seperti anda pasti alergi mengurung diri di dalam rumah. Sepulang kuliah atau selepas jam kerja anda lebih sering di luar bersama teman-teman. Hasilnya, waktu tidur and tercuri. Padahal, tidur adalah obat ampuh untuk memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak. Kurang tidur membuat anda menjadi lemas dan wajah pun tidak berseri.

Keadaan bertambah repot jika anda suka meminum minuman yang mengandung alkohol. substansi kimia dalam minuman anggur, bir dan aneka spirits lainnya itu dapat meningkatkan jumlah radikal bebas dalam tubuh, sehingga kulit wajah memerah, sembab dan tampak tiga tahun lebih tua. Sangat tidak cantik!

Cara menyiasati awet muda yaitu dengan memastikan dosis tidur anda yang cukup di setiap harinya. Patokan simpel untuk mengukur kebutuhan anda cukup tidur adalah ketika anda merasa segar saat bangun tidur. Hindari minuman beralkohol. Tambah asupan vitamin C, sumber antioksidan yang dapat membabat radikal bebas.

2. Kerutan Halus Di Wajah

Sinar matahari selain bermanfaat, juga bisa menyebabkan photo-aging: proses menua yang ditandai dengan kerutan halus seperti cakar burung di sekitar mata. Sebenarnya proses photo-aging dimulai sejak umur belasan tahun dan baru mencuat pada usia 20 tahunan. Adapun efek samping dari ultraviolet (UV) A dan B, menurut dermatolog dapat menimbulkan kelainan kulit yang tidak bisa dianggap enteng. Kulit menjadi kering, kasar,menebal, kaku (tidak elastis), keriput, lalu muncul kasus keratosis solaris (bintil-bintil cokelat dengan permukaan kasar), kelainan pigmentasi berupa freckle dan kelainan kulit yang adakalanya bisa menjadi kanker kulit.

Cara cek kulit yang kusam yaitu dengan membandingkan kulit lengan dengan bokong anda, yang relatif lebih jarang terpapar matahari. Jika warna kulit lengan sedikit lebih gelap, bertekstur lain dan kering, agaknya anda wajib lebih atensi pada kulit wajah anda.

Cara mengatasi kerutan halus di wajah adalah dengan menghindari pajanan langsung sinar matahari dengan sinar UVA dan UVB, gunakan payung atau topi sebagai pelindung atau gunakan sunscreen/sunblock lotion berspektrum luas (SPF30) danyang mengandung microfine zinc oxide atau titanium dioxide. Untuk mengatasi kerusakan kulit, berikan produk perawatan kulit yang mengandung glycolic acid atau vtamin C. Konsumsi antioksidan (Vitamin A, B, C, E) dan coenzym Q10, betakaroten serta selenium yang berperan sebagai SFP dan mengendalikan radikal bebas penyebab proses menua.

3. Tarik Ulur Emosi

Jangan sampai demi menebar impresi sebagai karyawan yang serius dan berdedikasi, anda mesti mengernyitkan kening terus-menerus. "Ekspresi emosi yang muncul diwajah secara kontinyu, bahkan menjadi kebiasaan, akan meninggalkan jejak yang jelas di wajah. Begitu pula efeknya bila posisi tidur anda berantakan.

Khusus untuk emosi marah, ketika emosi tinggi, hormon adrenalin akan terpompa, sehingga sistem tubuh terbebani, denyut jantung meningkat dan tekanan darah pun meninggi. Pada mereka yang mempunyai riwayat kelainan atau gangguan pada pembuluh darah dan kerja jantungnya, risiko terkena serangan jantung menjadi lebih tinggi. Tapi, menahan emosi juga bukan alternatif terbaik, karena anda justru bisa menderita sakit kepala kronis.

Atasi emosi dengan menenangkan batin, tarik napas dalam-dalam. Alternatif lain, pergi keluar ruangan, atau alihkan pikiran ke sesuatu yang menyenangkan, seperti jalan-jalan atau luapkan emosi dan lupakan.

4. Tidak Bisa Berhenti Dari Rokok

Merokok berbahaya bagi jantung dan paru-paru, anda sudah tahu. Tapi, tahukah anda bahwa asap rokok juga punya andil besar dalam proses menua? Nikotin akan mengikat vitamin C yang penting dalam pembentukan serabut kolagen untuk kelenturan kulit. Selain itu, asap rokok juga dapat menurunkan aliran darah ke kulit sehingga kulit menjadi berkerut. Merokok adalah musuh terbesar kedua bagi keremajaan kulit, setelah sinar matahari. Aktivitas merokok, menghisap dan mengepulkan asap rokok, dapat menimbulkan keriput disekitar mulut.

Cara mengatasinya adalah dengan pensiun dari rokok. Minta resep krim yang mengandung tretinoin, seperti Retin-A, untuk menambah suplai darah ke kulit. Kini dijual produk kosmetika yang mengandung retinol atau alpha-hydroxy acids (AHAs) maupun beta-hydroxy acids (BHAs) untuk memulihkan kerut-kerut di wajah.


5. Faktor Yo-Yo Diet

Berat badan yang berfluktuasi secara mendadak, seperti layaknya yo-yp, dapat menyebabkan tekanan darah tinggi,sakit jantung, kanker payudara dan stres berlebihan da proses menua. Kulit menjadi renggang lalu mengencang bolak-balik, sehingga elastisitas kulit terganggu dan hilang. Ini penyebab kulit leher menggelambir, timbulnya stretch marks dan payudara menjadi kendur.

Cara mengatasinya adalah dengan melakukan program diet yang sehat dan seimbang. Untuk amannya, konsultasi ke pakar gizi, yang akan membuatkan pola diet yang pas buat anda. Ingat, pola diet yang cocok untuk orang lain belum tentu cocok untuk anda. Disarankan melakukan olahraga kardiovaskular tiga kali dalam seminggu, masing-masing selama 45 menit. Tidak boleh kurang karena pada 30 menit pertama melakukan olahraga tidak boleh kurang, karena pada 30 menit pertama olahraga, tubuh baru membakar glikogen, bukan lemak. Usai itu tambah dengan latihan beban dua kali seminggu.


6. Faktor Bakteri Di Gigi Geligi

Geraham anda berdarah saat sikat gigi? Waspada. Gusi berdarah bisa pertanda awal dari gingivitis, inflamasi gusi yang bisa menjadi masalah periodontal, seperti gigi berlubang dan akhirnya gigi itu lepas. Gigi yang bermasalah sering berekses ke penyakit serius (penyakit jantung dan stroke). Kenapa demikian?

Gigi seperti tulang dengan jaringan keras dibagian tengah yang disebut dentin. Dentin ini gampang sekali rapuh. Pada gigi berluang, bakteri atau kuman yang sempat parkir cukup lama di situ akan ikut peredaran darah dan masuk ke seluruh tubuh, lalu mampir ke paru-paru, jantung dan sebagainya. Cara mengatasinya adalah dengan sikat gigi dan lidah setiap kali selesai makan agar bakteri terusir dari mulut. Jika anda tidak sempat, berkumur juga cukup membantu. Bersihkan makanan yang terselip di sela-sela gigi dengan dental floss dan biasakan membersihkan kesehatan gigi 3-6 bulan sekali.


7. Stres Tingkat Tinggi

Stres penyebab berbagai problema fisik, mulai dari rambut rontok, jerawat membandel, konstipasi, diare, masalah ketombe, penyakit kronis psoriasis, eksim sampai melemahkan peredaran darah, memperburuk sistem kekebalan tubuh. Untuk itu, penting mengenali penyebab stres. Stres fisik bisa datang dari penyakit menahun atau kurang gizi; sedangkan stres emosional akibat jadwal kerja yang ekstra padat, kelelahan, gaya hidup menyimpang atau kesulitan ekonomi.

Cara mengatasi stres adalah dengan tertawa, tertawa dapat mengurangi tingkat stres dan ketegangan fisik, serta memperbaiki sistem imunitas tubuh. Alternatifnya yang oke adalah dengan pijat. Otot tangan jadi kendur dan tubuh menjadi tahan terhadap penyakit. Terakhir, bercinta secara rutin bisa mengurangi stres.

Baca Juga Keajaiban Tertawa

8. Salah Dalam Memilih Kosmetik

Tanda menua dini sering merupakan ekses iritasi dan inflamasi (peradangan) yang berulang gara-gara pemakaian kosmetika yang salah, baik kosmetika untuk perawatan kulit ataupun dekoratif. Cara mengatasinya adalah dengan mengenali jenis kosmetika yang akan anda ambil agar tujuan perawatan kulit tercapai. Cek kulit secara berkala, karena kondisi kulit bisa berubah dari waktu ke waktu akibat pengaruh lingkungan, pemakaian sabun dan stringent yang berlebih, atau akibat cara membersihkannya yang salah. 

Penutup

Gunakan pelembab kulit yang mengandung bahan pembaharu kulit, seperti krim berAHAs, BHAs dan bahan penyerap air semacam kolagen dan seramid. Bila kerutan terlanjur ada, dermatolog akan membantu memberikan bahan perangsang pembentukan fibroblas, seperti tretinoin yang mengatasi masalah anda yang risau karena anda merasa cepat tua.

Baca Juga Manfaat Chemical Peeling Untuk Wajah Kinclong Dan Mulus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel