4 Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat Sesuai Letak Jerawat

klinikabar.com, Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat Sesuai Letak Dan Penyebab Jerawat - Akne atau jerawat, walaupun bukan penyakit, jerawat adalah keadaan kulit yang dapat menimbulkan banyak kecemasan dan kesedihan bagi remaja, Rash bercak ini terutama terlihat pada wajah, leher, dan bahu, serta lebih sering diderita anak laki-laki daripada anak perempuan.

Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat

Gambar Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat Sesuai Letak Jerawat


Pada masa pubertas, yaitu usia antara sebelas dan empat belas tahun, kulit menjadi sangat berlemak, karena aktivitas tambahan kelenjar lemak di dalam kulit. Kelenjar ini diaktifkan oleh hormon yang dihasilkan pada tahap perkembangan manusia ini. 

Pori-pori kulit dapat tersumbat sekresi tambahan dari kelenjar ini dan kemudian sumbatan ini menjadi hitam (black head) yang begitu lazim terlihat sebagai jerawat, jika kemudian kulit yang menghitam meradang, mereka berkembang menjadi jerawat dan bisul, tetapi perubahan kimia di dalam sekresi dan kelenjar inilah yang menjadi sebab utama.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat

Biasanya jerawat adalah penyakit yang sembuh sendiri pada sebagian besar kasus, setelah perubahan hormon pada pubertas berlalu maka kulit dan kelenjar lemak menjadi tenang, tetapi pada usia ini anak laki-laki dan anak perempuan sangat menyadari penampilan dan ingin terlihat menarik, sehingga jerawat dapat menjadi masalah paling besar. Karena itu, penderita perlu melakukan segala sesuatu yang mungkin untuk mengurangi efek jerawat sampai minimum :

1. Cuci wajah di dalam air hangat dalam jarak waktu singkat, upaya ini akan banyak membuang noda-noda hitam dan komedo sebelum menjadi jerawat.

2. Sejumlah lotion bisa diperoleh dari apotek atau dari resep dokter untuk pengobatan jerawat, biasanya krim jerawat mempunyai efek mengeringkan dan melawan lemak yang berlebihan, lemak inilah yang berperan besar menimbulkan jerawat.

3. Jerawat cenderung membaik selama musim panas, sinar ultraviolet di dalam cahaya matahari mampu mengeringkan kulit dan memberikan efek yang bermanfaat, sehingga berdasarkan hal ini seorang anak laki-laki atau anak perempuan yang berjerawat jangan menggunakan minyak atau pelembab berlebihan ketika akan pergi berjemur.

4. Krim antibiotika dapat diberikan dalam resep untuk penggunaan jangka panjang, jika keadaan ini sangat parah, krim ini akan menghilangkan infeksi pada bercak ini dan menimbulkan reaksi yang bermanfaat atas komposisi kimia sebum.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat Sesuai Letak Dan Penyebab Jerawat

1. Letak Jerawat : dagu dan leher
Bentuk Jerawat : benjolan kecil berwarna merah dan sedikit kuning di ujungnya
Penyebab Jerawat : stres, tapi bisa juga karena gagang telepon yang anda pakai kotor dan menempel di dagu atau leher terlalu lama
Cara Mengatasi : coba gunakan night treatment gel setiap malam sebelum tidur

2. Letak Jerawat : dahi dan pipi
Bentuk Jerawat : kumpulan bintik putih
Penyebab Jerawat : make up atau conditioner yang terlalu berat (mengandung bahan berbahaya)
Cara Mengatasi : bilas kondisioner sampai bersih, tidak ada yang tersisa di dahi atau muka. dan coba gunakan make up yang bebas minyak.

3. Letak Jerawat : sekitar mulut
Bentuk Jerawat :  jerawat yang perih dan keras
Penyebab Jerawat : menstruasi, kelebihan hormon yang menyebabkan kelenjar memproduksi banyak minyak di area mulut.
Cara Mengatasi : biasakan memakai masker beberapa kali selama dua minggu sebelum datang masa menstruasi.

4. Letak Jerawat : punggung, dada, bahu, bokong
Bentuk Jerawat : bintik hitam, putih dan jerawat kecil-kecil
Penyebab Jerawat : berolahraga dengan menggunakan pakaian terlalu ketat sehingga pori-pori tertutup keringat dan kotoran.
Cara Mengatasi : cuci bagian yang berjerawat 2 kali sehari dengan sabun anti bakteri.

Cara Mencegah Jerawat

  1. Cukup tidur, makan sehat dan banyak minum air putih (kalau bisa 2 liter per hari. ingat, air yang temperaturnya tidak terlalu dingin atau panas paling baik untuk tubuh anda)
  2. Memakan bawang putih dan bawang bombay juga dapat mencegah jerawat (memang wanginya kurang nyaman, tetapi bawang merah dan bawang putih mengandung anti bakteri)
  3. Makan banyak buah dan sayuran karena serat dari buah dan sayur dapat melancarkan sirkulasi dalam tubuh yang berarti membersihkan tubuh dari kotoran yang menimbulkan jerawat

Penutup

Jerawat dapat menimbulkan kesedihan dan kecemasan besar bagi remaja dan penderita hanya akan sedikit terhibur pada saat diberitahu bahwa jerawat tersebut akan menghilang seiring waktu dengan bertambahnya usia. Kehidupan masa remaja merupakan kehidupan saat ini dan kesembuhan jangka panjang tidak dapat dipahami, beruntung jika jerawat tidak dapat disembuhkan seketika, banyak yang dapat dilakukan untuk memperbaiki keadaan ini sampai timbul pengurangan alamiah atas permasalahan jerawat ini.

Baca Juga Definisi Serta Fungsi Vitamin Dan Mineral

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel